SD Al Qur’an Amirul Mukminin Menjadi Sekolah Laboratorium UNTIRTA

amalinsani.org. Yayasan Pesantren Madinatul Ma’arif Ragas bersama Universitas Sultan Ageng Tirtayasa melaksanakan rintisan kerja sama menjadikan SD Al Qur’an Amirul Mukminin sebagai sekolah laboratorium UNTIRTA. Upaya kerja sama itu terkonfirmasi dalam acara haul ke-8 Almarhum Haji Ma’ruf bin Saluri bin Sayuthi yang dilaksanakan di Masjid Al Yaqien SD Al Qur’an Amirul Mukminin Ragas Margasari Pulo Ampel Kabupaten Serang. Senin, (13/06/2022)

Hadir mewakili Rektor UNTIRTA, Wakil Rektor II Bidang Keuangan bapak H. Kurnia Nugraha, ST, MT. Hadir juga Kasepuhan Banten asal Bojonegara KH. Mansur Muhyiddin; Pendiri Gaido Foundation H. Muhammad Hasan, Presidium FSPP Provinsi Banten Kiyai Syamsul Maarif, Bendahara FSPP Provinsi Banten KH. Bukhari Arsyad, M.Si. Ketua FSPP Kecamatan Pulo Ampel Kyai Syamsudin, Direktur LAZ HARFA Ibu Indah Prihanande beserta jajaran manajemen dan Tokoh masyarakat Ustadz Haji Rafiudin, ibu-ibu Majelis Taklim Al Aminah, dewan guru dan orang tua santri SD Al Qur’an Amirul Mukminin

Rangkaian acara haul dilanjutkan dengan gunting pita penggunaan ruang kelas baru SD Al Qur’an Amirul Mukminin yang dilakukan oleh H Kurnia Nugraha, ST MT mewakili Rektor UNTIRTA Prof. Dr. KH. Fatah Sulaiman, ST MT.

Dalam sambutannya, H. Kurnia Nugraha ST MT mengapresiasi prestasi akademik santri SD Al Qur’an Amirul Mukminin dalam bidang keagamaan dan berharap menjadi lokomotif pengembangan sains dan teknologi. Oleh karena itu, ia menyampaikan pesan Rektor UNTIRTA yang tertarik untuk menjadikan SD Al Qur’an sebagai sekolah laboratorium. SD Al Qur’an Amirul Mukminin menjadi tempat magang mahasiswa dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan riset bagi sivitas akademika UNTIRTA pada umumnya.

H. Muhammad Hasan selaku Founder Gaido Foundation yang juga anggota Dewan Pertimbangan FSPP Provinsi Banten memberikan motivasi kepada Pengurus Yayasan Pesantren Madinatul Ma’arif dan warga SD Al Qur’an Amirul Mukminin untuk terus semangat mencerdaskan kehidupan bangsa melalui jalur pendidikan berbasis Masjid. Semangat untuk bersedekah, membangun jaringan bisnis, dan menabung. Insya Allah, semua bisa wisuda sambil umroh di Makkah dan berziarah ke makam Rasulullah di Madinah.

Pengurus Yayasan beserta Tamu Undangan saaat berfoto bersama

“Amirul Mukminin sebagai satuan pendidikan Islam berbasis Masjid harus dikembangkan hingga tingkat pendidikan menengah dan tinggi, sehingga berkontribusi besar dalam menyiapkan kepemimpinan bangsa. Pendidikan berbasis Masjid berasrama itu sesungguhnya adalah sistem Pesantren.” pungkasnya.

Sementara itu, Dr. H. Fadlullah selaku founder SD Al Qur’an Amirul Mukminin sangat senang dengan kepercayaan UNTIRTA menjadikan SD Al Qur’an Amirul Mukminin sebagai sekolah laboratorium. Hal ini selaras dengan visi SD Al Qur’an Amirul Mukminin mendidik santri cerdas, tanggu, dan berakhlak mulia.

“Cerdas yang dimaksud adalah sanggup mengamalkan ilmu dan memanfaatkan teknologi untuk membangun peradaban bangsa sesuai dengan nilai nilai agama Islam dan norma Pancasila.” ungkapnya.

Fadhullah menambahkan, “Cerdas di sini juga berarti menguasai khazanah intelektual muslim khususnya 40 matan kitab kuning dalam bidang ilmu-ilmu syariah. Insya Allah, untuk penjaminan mutu pendidikan sains dan teknologi kami bekerjasama dengan UNTIRTA sedangkan dalam bidang ilmu-ilmu syariah kami bekerja sama dengan FSPP baik tingkat Kecamatan, Kabupaten, maupun Provinsi Banten.”

Please follow and like us:
fb-share-icon
Tweet 20
fb-share-icon20

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *